top of page

SEMUA DALAM KENDALI ALLAH

 

Markus 14:1-2

1 Hari raya Paskah dan hari raya Roti Tidak Beragi akan mulai dua hari lagi. Imam-imam kepala dan ahli-ahli Taurat mencari jalan untuk menangkap dan membunuh Yesus dengan tipu muslihat, 2 sebab mereka berkata: “Jangan pada waktu perayaan, supaya jangan timbul keributan di antara rakyat.”

 

Nick Vujicic adalah seorang motivator terkenal saat ini. Dia terlahir tanpa tangan dan kaki. Kondisi itu sempat membuatnya putus asa dan mencoba bunuh diri. Namun, dia tidak menyerah. Dalam kondisi tanpa tangan dan kaki tersebut, Allah memakai dia untuk memotivasi dan menjadi berkat bagi banyak orang.

Dalam bacaan hari ini, kita dapat melihat bagaimana kebencian Imam-imam kepala dan ahli-ahli Taurat memuncak dan melahirkan sebuah rencana untuk menangkap dan membunuh Yesus (ay 1). Mengingat pada waktu itu ada banyak orang yang mengikuti Yesus dan pasti membela-Nya, maka rencana ini akan dilakukan secara diam-diam sehingga tidak menimbulkan keributan di antara rakyat (ay 2). Dalam kisah selanjutnya kita tahu bahwa Yesus akhirnya mati disalib. Meskipun kematian Yesus disebabkan oleh rencana jahat manusia, tapi hal itu tidaklah lepas dari kendali Allah. Yesus memang harus mati untuk menebus dan menyelamatkan manusia dari dosa dan maut. Ini adalah rencana agung Allah. Dalam tragedi kematian Yesus, kita melihat bagaimana rencana jahat manusia dapat dipakai oleh Allah untuk menggenapi rencana agung-Nya. Hal ini mengajarkan kepada kita bahwa Allah berkuasa untuk mengendalikan segala sesuatu dalam dunia. Semua berada dalam kendali-Nya.

Roma 8:28 berkata bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan. Oleh karena Dia berkuasa mengendalikan segala sesuatu, maka hal buruk sekalipun, seperti sakit, kehilangan atau apa pun itu, dapat digunakan oleh-Nya untuk mendatangkan kebaikan bagi kita. Sobat Teruna, saat hal buruk menimpa kita, ingatlah bahwa semua ada dalam kendali Allah dan dapat digunakan oleh Allah untuk mendatangkan kebaikan bagi kita.

 

Berdoalah agar firman Tuhan hari ini menjadi berkat dalam kehidupan Sobat Teruna :

Ya Tuhan, tolongku untuk terus mengingat bahwa Engkau adalah Tuhan yang memegang kendali.

 

bottom of page