top of page

"BANTULAH SESAMAMU MANUSIA "



 

2 Tawarikh 2 : 11 - 18


11 Dan Huram, raja negeri Tirus, mengirim surat balasan kepada Salomo, yang berbunyi: "Karena TUHAN mengasihi umat-Nya, Ia telah mengangkat engkau menjadi raja atas mereka."12 Lalu Huram melanjutkan: "Terpujilah TUHAN, Allah orang Israel, yang menjadikan langit dan bumi, karena Ia telah memberikan kepada raja Daud seorang anak yang bijaksana, penuh akal budi dan pengertian, yang akan mendirikan suatu rumah bagi TUHAN dan suatu istana kerajaan bagi dirinya sendiri! 13 Maka sekarang aku mengirim seorang ahli, yang penuh pengertian, yakni Huram Abi,14 anak seorang perempuan dari bani Dan, sedang ayahnya orang Tirus. Ia pandai mengerjakan emas, perak, tembaga, besi, batu, kayu, kain ungu muda, kain ungu tua, lenan halus dan kain kirmizi, dan juga pandai membuat segala jenis ukiran dan segala jenis rancangan yang ditugaskan kepadanya dengan dibantu oleh ahli-ahlimu dan oleh ahli-ahli ayahmu, tuanku Daud. 15 Baiklah sekarang tuanku kirim kepada hamba-hamba tuanku gandum dan jelai, minyak dan anggur yang telah tuanku sebutkan itu.16 Dan kami akan menebang kayu dari gunung Libanon sebanyak engkau perlukan dan membawanya kepadamu dengan rakit-rakit melalui laut sampai ke Yafo, dan engkau dapat mengangkutnya ke Yerusalem."17 Lalu Salomo menghitung semua orang asing yang laki-laki yang ada di negeri Israel sama seperti yang pernah dilakukan Daud, ayahnya. Maka terdapatlah seratus lima puluh tiga ribu enam ratus orang.18 Dan dari antara mereka, tujuh puluh ribu orang dijadikannya kuli, delapan puluh ribu orang tukang pahat di pegunungan, dan tiga ribu enam ratus orang mandur yang harus menyuruh orang-orang itu bekerja.



Alkitab Terjemahan Baru © Indonesian Bible Society – Lembaga Alkitab Indonesia 1974, 2018.

 


Dalam perjalanan pulang dari supermarket Cece meminta kepada Acong untuk mengajarkannya pelajaran Matematika. Cece masih masih bingung dengan pelajaran yang diterimanya di sekolah, Cece bersyukur, sebab Acong menyanggupinya mengajar dan membatu Cece. Acong juga minta bantuan Cece untuk membawa beberapa buku pelajaran yang membuat Acong sedikit kerepotan. Setelah beberapa waktu berjalan tibalah mereka berdua di rumah dan setelah mereka beristirahat sejenak, maka Acong mulai membantu mengajarkan Cece tentang pelajaran Matematika.


Sobat Teruna, bacaan kita pada saat ini memperlihatkan jika Huram, raja Tirus bersedia membantu Salomo dalam pemenuhan bahan-bahan untuk mendirikan Bait Suci. Bukan hanya bahan-bahan saja yang diberikan oleh Huram, raja Tirus itu tapi orang yang mampu mengerjakan bagian-bagian yang harus dikerjakan dalam mendirikan Bait Suci. Raja Huram mengutus Huram Abi karena kemampuan pada dirinya. Selain itu, bahan-bahan yang dikirimkan oleh raja Huram memang tidak langsung tiba di Yerusalem tapi sampai di Yafo. Meski demikian, bantuan itu sudah meringankan raja Salomo dalam menyelesaikan pendirian Bait Suci.


Sobat Teruna, dalam kehidupan sehari-hari kita tentu bertemu dengan orang-orang yang mengalami kesusahan. Membantu mereka yang mengalami kesusahan merupakan hal yang sangat penting. Meskipun kita pun dalam kondisi terbatas tetapi turut prihatin akan kebutuhan orang lain sangat perlu kita pupuk dalam perilaku kita. Jika setiap orang memiliki kesadaran untuk membantu sesamanya maka pekerjaan yang kita lakukan menjadi lebih ringan. Sebab saat kita membantu orang yang berkesusahan di sini maka yang lain membantunya di sana. Marilah kita membantu sesama kita agar kehadiran kita menjadi berkat. DH


Berdoalah agar firman Tuhan hari ini bisa berakar, tumbuh dan berbuah dalam kehidupan Sobat Teruna:


Doa: " TUHAN, ajarkanlah aku membantu mereka yang berkesusahan, supaya berkat TUHAN terus mengalir bagi banyak orang."


bottom of page