top of page

KUALITAS HIDUP


 

Amsal 12 : 8-9


8 Setiap orang dipuji seimbang dengan akal budinya, tetapi orang yang serong hatinya, akan dihina. 9 Lebih baik menjadi orang kecil, tetapi bekerja untuk diri sendiri, dari pada berlagak orang besar, tetapi kekurangan makan.


Alkitab Terjemahan Baru © 1974, Indonesian Bible Society – Lembaga Alkitab Indonesia

 


Sobat Teruna, sudahkah kita tekun membaca dan merenungkan Kitab Amsal ini? Kitab ini sangat baik untuk kita baca dan pelajari karena di dalamnya berisi pokok bahasan penting tentang Tuhan, uang, kehidupan keluarga, relasi, sikap bertutur kata, kepemimpinan serta penggunaan waktu. Ada pun tema penting yang ada di dalamnya, yaitu hikmat dan kebodohan, hidup saleh juga yang jahat, perkataan yang kita ucapkan, hubungan keluarga, kemalasan atau pun kerja keras. Kitab Amsal menolong para pembacanya agar bersikap bijaksana dengan menentukan keputusan yang tepat.


Bagian yang direnungkan saat ini menguraikan tentang cara hidup orang benar dan yang fasik. Ciri-ciri cara hidup orang benar yaitu mencintai pengetahuan, menyenangkan Tuhan, teguh dalam iman, menjaga dan menyelamatkan nama baik, memperjuangkan keadilan, kesaksiannya teguh (tidak berbelit-belit), mencukupkan diri sendiri, memerhatikan lingkungan sekitarnya, rajin serta menjadi berkat bagi sesama. Sedangkan ciri-ciri cara hidup orang fasik yaitu bebal, berlaku kejam, suka menipu, membuat jerat, mencuri, suka berbohong, semua yang dilakukan sia-sia.


Terkait teks renungan ini, kita diingatkan oleh penulis bahwa pujian akan diberikan kepada orang yang pikiran dan tindakannya benar. Sebaliknya, orang yang serong (menyimpang) hati (pusat keputusan etis dan intelektual) akan dihina karena menghasilkan tindakan yang tidak terpuji (ayat 8). Sobat Teruna, lebih baik kita hidup sederhana dengan mencukupkan diri sendiri daripada berlaku kaya tapi sebenarnya kekurangan (ayat 9). Dengan demikian kita diingatkan untuk berlaku menjadi diri sendiri yang dijiwai oleh hikmat dari Tuhan dan tidak merugikan orang lain. Biarlah kualitas hidup kita terwujud atau nampak dalam pemikiran dan sikap yang membangun kehidupan bersama. Tuhan Yesus memberkati. (PEJRC)


 


Berdoalah agar firman Tuhan hari ini bisa berakar, tumbuh dan berbuah dalam kehidupan Sobat Teruna :


Ya Roh Kudus, mohon karuniakan Roh Pembaharuan-Mu agar setiap saat kami dapat menampilkan cara hidup yang berkualitas.


bottom of page