top of page

SETIA DAN BENAR, MASIH BERLAKUKAH?


 

Amsal 20: 6-7


6 Banyak orang menyebut diri baik hati,

tetapi orang yang setia, siapakah menemukannya?

7 Orang benar yang bersih kelakuannya –

berbahagialah keturunannya.

Alkitab Terjemahan Baru © 1974, Indonesian Bible Society – Lembaga Alkitab Indonesia


 


Hachiko adalah seekor anjing jantan yang terkenal karena kesetiaannya. Setiap hari Hachiko mengantarkan Profesor Ueno, majikannya berangkat ke kantor hingga ke stasiun Shibuya dan menjemputnya kembali di sore hari. Suatu hari, Profesor Ueno tidak kembali di sore hari seperti biasanya. Hachiko terus menunggu dan tidak mau makan selama 3 hari. Walaupun Profesor Ueno sudah dimakamkan, Hachiko masih tidak mengerti kenapa majikannya tak kunjung tiba. Hachiko terus menunggu majikannya di stasiun Shibuya hingga dia mati. Kisah ini menggambarkan kesetiaan seekor anjing yang hingga sekarang masih diingat oleh banyak orang.


Sobat Teruna, menemukan hati dan sikap setia pastilah sulit, namun bisa. Hachiko seekor anjing saja bisa melakukannya, apalagi kita yang adalah orang-orang tebusan Allah. Apa sih definisi setia? Setia adalah berpegang teguh pada janji, termasuk janji Allah, patuh dan taat. Di dalam diri orang-orang yang setia pada janji Allah, terdapat karakter Kristus yaitu tidak menyimpang ke kiri dan ke kanan serta menjaga kesetiaan sampai akhir.


Mari kita belajar dari Yusuf, seorang anak muda yang setia kepada Allah. Istri Potifar sangat tertarik kepada ketampanan dan kemudaan Yusuf. Beberapa kali dia terus merayu Yusuf untuk mau tidur dengannya. Yusuf menolaknya, bukan karena takut pada Potifar. Yusuf menolaknya karena takut akan Allah (Kejadian 39:1-23). Kenapa Yusuf begitu setia kepada Allah? Karena ia tahu, Allah tidak pernah meninggalkannya. Walaupun saat itu Yusuf tahu sangat beresiko menentang istri majikannya tersebut, namun dia tetap berkelakuan benar. Ya, orang yang benar kelakukannya akan setia kepada Allah-nya. Ini satu rangkaian yang tidak bisa dipisahkan. Orang benar yang bersih kelakukannya, berbahagialah! (LLS).




 


Berdoalah agar firman Tuhan hari ini bisa berakar, tumbuh dan berbuah dalam kehidupan Sobat Teruna :


Ya Allah, tolong ajarlah aku untuk terus setia kepada-Mu.

bottom of page